Madam Ai....


Kami menyebut sosok yang masih nampak belia itu "madam" ai...
Usianya berkisar 38 hampir 40 tahun, namun kulit wajahnya masih mulus belum ada kerutan
Wajahnya memancarkan sinar, ditambah dengan seringnya si madam tersenyum, terasa ayu wajahne si madam satu ini..

Di awal Januari kami berkunjung ke rumah nya di sebuah gang pada sebuah pusat kota.
Saya mengenal madam ini dari dulu sebenernya, karena orangtua madam ini tetangga aku.
Dulu, si madam adalah anak gadis biasa yang bermain, bergaul layaknya anak sebaya. Jaman SMA, sya lihat selalu banyak teman si madam yang bermain ke rumahnya selepas jam pulang sekolah. Si madam memang sosok yang friendly.

Kini, sosok gadis itu berubah menjadi madam
Seorang pribadi yang bisa membantu oranglain dalam penyembuhan penyakit dan beberapa hal yang terkadang tidak terpikirkan oleh logika

Kami, tiga orang lajang yang bermula dari 'iseng' atau memang sudah ga betah melajang, pengen tahu dimanakah jodoh kita berada?
Hmmm...nampak konyol atau mungkin nampak seperti orang tak beragama ya?

Please...jangan punya pikiran itu temans, karena sungguh...kami tidak berniat menduakan Tuhan, kami hanya membuang rasa penasaran kami.

Oke, buat temans yang membaca postingan ini, kita hilangkan pretensi tentang bahwa kami mahluk yang murtad yaaa...semua karena keisengan kami...

Boleh tulisan ini dilanjutkan? 
s.m.i.l.e....:)

   Usia aku adalah usia paling muda diantara 2 temanku
   Usia temanku sudah kepala 4, sementara mereka bukan memilih untuk tidak berpasangan tetapi selalu saja   
   di setiap hubungan dengan lawan jenis berujung pada perpisahan

"Madam, kenapa ya sampai saat ini saya belum bertemu dengan jodoh saya?", temanku yang berambut keriting bertanya pada si madam
"Coba tulis nama lengkap, tanggal lahir dan nama lengkap ayahmu," si madam berkata seraya menyodorkan buku tulis dan ballpoint.

Temanku si keriting itu, mencatat apa yang diminta si madam di buku yang disodorkan tadi.
Setelah beres, dia memberikan buku itu kepada si madam

Mata si madam terpejam sebentar ketika sudah membaca data yang tadi dia minta
Saat mata si madam terpejam, dia mengernyitkan dahinya seperti sedang berpikir. Dan tak lama si madampun bersuara.."ini sepertinya ada masalah dari leluhur, ada orang-orang yang sakit hati sama leluhur dan tanpa disadari mengumpat, mengeluarkan sumpah serapah."

Temanku si keriting terdiam...

"Jadi dari umpatan orang jaman dulu itu, ada yang bilang kalo turunanmu akan ada yang susah bertemu jodoh," lanjut si madam.."kebetulan kenanya ke teteh.."

"Jadi jodohku tertutup ya madam..", lanjut temanku dengan rasa sedih
"Bisa dibukakan, hanya harus ada perdamaian dulu dengan masalah leluhur itu..", kata si madam
"Caranya bagaimana madam?", temanku ingin tahu

Bla,,,bla,,,bla,,,si madam memberikan pengarahan

Dunia seperti itu, sering tidak masuk dalam logikaku.
Namun jika dicermati ada benarnya juga.

Kini, kami bertiga sedang menunggu progress dari kerjaan si madam. Terkadang ini menjadi bahan guyonan kita bertiga. Kami easy going saja menyikapi ini.

Selanjutnya....nanti aku kabari di posting - posting selanjutnya ya..
:)



---------------------------------------

Jatuh cinta padamu adalah hal terbaik kedua yang pernah terjadi dalam hidupku..
Yang pertama? adalah aku menemukanmu...



Comments